Pembuatan SKCK untuk ke Dalam & Luar Negeri

Berbicara tentang SKCK, terutama untuk yang ke luar negeri memang sedikit rancu, banyak sekali blog-blog yang memberikan tips dan referensi yang berbeda-beda. Memang, tidak setiap negara memerlukan kita untuk membuat SKCK untuk proses imigrasi, namun ada kalanya dokumen tersebut akan dibutuhkan. Disini author ingin membagikan pengalaman pembuatan SKCK untuk ke luar negeri yang dilakukan pada akhir Oktober 2016.

Pertama-tama harus ke polres dulu yah :D.

Di polres, kita dapat membuat SKCK untuk ke dalam, maupun ke luar negeri. Di awal saat kita membuat kita harus mempersiapkan:
-3 Foto 4x6 Background Merah
- Fotocopy KTP
- Fotocopy Akte Lahir
- Fotocopy Kartu Keluarga
- Uang 10.000 Rupiah
- Rumus Sidik Jari (*)
- Tujuan (ke dalam/luar negeri, untuk apa, dll) (**)

(*) Nah catatan untuk yang sebelumnya belum pernah membuat rumus sidik jari, maka harus membuat rumus sidik jari dulu dan membawa tambahan 2 lembar foto 4x6 background merah.
(**) Sangat penting untuk menjelaskan tujuan kita dengan jelas karena bentuk SKCKnya berbeda, untuk ke dalam negeri, maka skck tersebut akan langsung jadi, namun untuk ke luar negeri, akan diberikan dalam bentuk rekomendasi ke Polda.

Proses tidak memakan waktu yang lama, mungkin hanya sekitar 15 menit untuk pembuatan rumus sidik jari, dan 15 menit untuk pembuatan SKCKnya. Namun perlu diperhatikan bahwa jam operasional untuk SKCK adalah jam 08.00-14.30, dengan jam istirahat 11.30-12.30.

Kedua, untuk yang keperluan ke dalam negeri, biasanya polres saja sudah cukup, jadi sudah tidak perlu lanjut :p. Namun untuk yang ke luar negeri, kita akan diminta untuk membawa berkas dari polres ke polda. Nah untuk di polda sendiri, keperluan yang harus dibawa hampir sama dengan ke polres:
- 4 Foto 4x6 Background Merah
- Fotocopy KTP
- Fotocopy Akte Lahir
- Fotocopy Kartu Keluarga
- Fotocopy Passport
- Surat Rekomendasi dari Polrestabes
- Uang 10.000 Rupiah

Kurang lebih prosesnya sama dengan yang di polres dan tidak memakan waktu lama. :D


Ditulis di Sidoarjo, 14 November 2016 13.43 oleh Hartono

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.